H-6 Lebaran, Kebutuhan Pokok di Tebo Normal, Kecuali Cabe Merah Keriting, Rawit Hijau dan Bawang Merah - Media Online : www.duasatu.net

Selasa, 26 April 2022

H-6 Lebaran, Kebutuhan Pokok di Tebo Normal, Kecuali Cabe Merah Keriting, Rawit Hijau dan Bawang Merah

Foto dok Ardi duasatu.net

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- H-6 idul Fitri 1443 beberapa kebutuhan pokok sehari-hari atau sembako di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi mengalami kenaikan harga.

Dari tiga pasar harian terbesar di Kabupaten Tebo, seperti Sungai Bengkal Tebo Ilir, Lembak Bungur Tebo Tengah dan pasar Sarinah Rimbo Bujang, rata-rata terpantau harga cabe mengalami penurunan, "kata Kadis Perindagnaker melalui Kabid Perdagangan Edi Sofyan, Selasa (26/4/2022).

" Namun begitu, sambung Edi, ada kenaikan harga terutama cabe merah keriting dari Rp.25 ribu jadi Rp.40 ribu/Kg dan rawit hijau dari Rp.25 ribu menjadi Rp.28 ribu/Kg, mengalami kenaikan.

" Kemudian untuk harga bawang putih lanjut Edi, turun dari Rp. 30 ribu jadi Rp. 28 ribu/Kg, begitu pun bawang merah dari Rp.34 sekarang Rp.40 ribu/Kg, "urai Edi Sofyan.

Untuk jenis komoditi lainnya dikatakan Edi tidak ada kenaikan harga, termasuk lequid petroleum gas (LPG) 3Kg Subsidi (gas melon) di agen hingga kini masih normal, kecuali diluar agen seperti toko-toko, kata Edi, sulit untuk memantaunya.

" Edi menambahkan, jika di Tebo terjadi kelangkaan LPG, pihak Pertamina siap untuk melakukan Operasi Pasar (OP). (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda