Kemenag Bahas Pemulangan dan Penyambutan Jamaah Haji Tebo - Media Online : www.duasatu.net

Rabu, 27 Juli 2022

Kemenag Bahas Pemulangan dan Penyambutan Jamaah Haji Tebo

Foto: duasatu.net

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Kantor
Kementerian agama (Kemenag) Kabupaten Tebo Provinsi Jambi tengah membahas penyambutan pemulangan 101 Jamaah Haji (JH) yang dijadwalkan pada Senin (8/8/2022) mendatang.

Kepala Kemenag Tebo melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) H. Lukman, mengatakan pemulangan Jamaah Haji Tebo sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan akan di laksanakan pada Senin (8/8/2022) mendatang.

" Namun begitu untuk saat ini lanjut Lukman, para Jamaah Haji Tebo sedang berada di Mekkah, dan pada hari Sabtu (30/7/2022) mendatang bergeser ke Madinah.

Untuk pemulangan Jamaah Haji Tebo nantinya akan di berangkatkan dari Bandara Internasional Muhamad bin Abdul Aziz Medina tanggal (8/8/2022), "ujar Lukman, Rabu (27/7/2022).

Selanjutnya Jamaah Haji Tebo akan di berangkatkan dari asrama haji Jambi pada Selasa (9/8/2022) mendatang ke Kabupaten Tebo. 

" Lukman menjelaskan, terkait tempat penyambutan Jamaah Haji Tebo untuk saat ini sedang di rapatkan bersama, apakah di rumah dinas Bupati atau di Masjid Agung Al Ittihad, "ucapnya demikian. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda