Duasatu.net- Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Tebo provinsi Jambi Rabu (08/1/2020) Inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah lokasi proyek bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tebo tahun 2019 di sejumlah lokasi di kecamatan Sumay.
Ketua komisi III DPRD Tebo politisi partai Demokrat Pahlepi Rabu (08/1/2020) mengatakan bahwa sasaran Sidak adalah menyangkut proyek-proyek melalui tender pada dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Tebo yang di biayai oleh Pemerintah kabupaten (Pemkab) Tebo bersumber dari APBD tahun 2019.
"Sasaran sidak hari ini "ujar Fahlepi, ke desa Suo-Suo, Semambu, Teluk Langkap dan Teluk Singkawang kecamatan Sumay. Kalau terkejar mungkin akan langsung ke kecamatan Rimbo Ilir "katanya.
"Sambung Pahlepi, saat ini posisi kita sekarang sedang berada di Teluk Singkawang, nanti hasil Sidak akan kita sampaikan ke publik "ucapnya singkat. (nur)