Kehadiran Pj Bupati Aspan Musrenbang di Kecamatan Rimbo Bujang di Apresiasi Anggota Dewan F PKB - Media Online : www.duasatu.net

Selasa, 14 Februari 2023

Kehadiran Pj Bupati Aspan Musrenbang di Kecamatan Rimbo Bujang di Apresiasi Anggota Dewan F PKB

Pj Bupati Tebo H Aspan, ST didampingi anggota DPR Tebo F PKB Imam Safi'i saat Musrenbang Kecamatan Rimbo Bujang/foto: redaksi duasatu

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Anggota Dewan dari Fraksi Partai kebangkitan bangsa (PKB) Imam Safi'i Daerah pemilihan (Dapil) 3 Rimbo Bujang dan Rimbo Ulu mengapresiasi kunjungan kerja Pj Bupati Tebo H Aspan saat Musrenbang tingkat Kecamatan di Rimbo Bujang, Selasa (14/2/2023).

Imam menyebut, beberapa kali dirinya menghadiri Musrenbang, baru kali ini ada Bupati mau menghadiri Musrenbang tingkat Kecamatan, khusunya di Kecamatan Rimbo Bujang.

“ Saya mengapresiasi kehadiran Pj Bupati Aspan, pada kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan. Ini juga pertama kali seorang Bupati menghadiri Musrenbang tingkat Kecamatan, "ungkapnya saat memberi sambutan di Musrenbang Kecamatan Rimbo Bujang.

" Melalui Musrenbang ini, Imam Safi'i berharap apa yang menjadi usulan masyarakat dapat terpenuhi demi kemajuan dan pembangunan Kabupaten Tebo.

Selain itu Imam menyampaikan kepada Bupati Tebo, bahwa ada beberapa hal apa yang menjadi program kita bisa berjalan dengan lancar,”tutup Imam singkat. (RED)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda