Dandim 0510 Dampingi Bupati Terima Kunker Tenaga Ahli Satgas Covid Nasional - Media Online : www.duasatu.net

Kamis, 06 Mei 2021

Dandim 0510 Dampingi Bupati Terima Kunker Tenaga Ahli Satgas Covid Nasional

DUASATU.NET- Sinergitas Tiga Pilar Dandim 0510 Tigaraksa, Letkol Inf Bangun I E Siregar mendampingi Bupati Tangerang A Zaki Iskandar menerima  kegiatan kunjungan daerah tenaga ahli pendamping Satgas penanganan Covid-19 Nasional. 

Kegiatan penerimaan kunjungan daerah tenaga ahli pendamping Satgas penanganan Covid-19 Nasional dilakukan di Pendopo Bupati Tangerang Jl. Kisamaun No. 1 Kota Tangerang, Kamis (6/5/2021).

Selain itu Ketua Tim Satgas Penanganan Covid-19, Dr. Lilik Sudarwati,S.Psi., MH, Badan Sarana Pertahanan Kemhan RI Kolonel Tek Wajariman,
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro,SH.,S.IK., M. Si, Kapolres Tangerang Selatan Akbp Dr. Iman Imanuddin, SH.,S.IK., MH, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, dr. Desiriana Dinardianti dan
Forkopimda Kota Tangerang hadir dalam acara.

Bupati Tangerang dalam sambutannya menjelaskan, bahwa peningkatan Covid-19 di Kabupaten Tangerang yaitu dikarenakan ada salah satu RW di Kabupaten Tangerang yang melakukan Munggahan dimana ada Tradisi di seminggu akhir bulan menjelang Ramadhan.

"Untuk rumah singgah Anabatik merupakan rumah singgah yang pertama kita buka di Kabupaten Tangerang tepatnya di Kec. Kelapa Dua," katanya.

Sambung Bupati, sebagian besar pasien yang dirawat di rumah singgah di Anabatic ataupun di Hotel Yasmin rata-rata sembuh dengan cepat, paling lama yang dirawat hampir 3 minggu.

" Pelajaran yang kita dapat ketika PSBB dan PPKM, Ternyata PPKM lebih efektif dalam hal penanganan Covid-19 kemudian penanganan nya oleh RT RW setempat, Kami mendesain rumah singgah dengan aman dan nyaman sehingga pasien dapat nyaman berada dirumah sehingga mempercepat penyembuhan pasien," tegasnya.

Zaki menambahkan, pada saat Hari Raya Idul Fitri, tempat wisata itu tidak ditutup karena nya kami menyiapkan personil tambahan untuk menjaga di tempat-tempat tersebut.

Sementara, Dandim 0510 Trs,Letkol Inf Bangun Siregar menegaskan, dalam hal ini unsur TNI dari Kodim 0510 Trs bersiap untuk mendukung segala program-program pemerintah. (EDI)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda