Satpol PP Tebo Amankan Sejumlah Remaja Berusia Belasan Tahun di Kamar Kos - Media Online : www.duasatu.net

Selasa, 12 April 2022

Satpol PP Tebo Amankan Sejumlah Remaja Berusia Belasan Tahun di Kamar Kos

Remaja ABG yang berhasil diamankan Satpol PP Tebo/foto dok Ardi

TEBOJAMBI,DUASATU.NET-
 Resahkan warga, Satpol PP mengamankan 10 orang remaja anak baru gede (ABG) di sebuah kosan di jalan 7 unit 2 Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo-Jambi, Selasa (12/4/2022) dini hari.

Kasat Pol PP Tebo melalui Sekretaris Deprianto mengatakan, remaja berusia belasan tahun itu diamankan Satpol PP di dalam satu kosan yang sama. Laki-laki 7 orang, 3 perempuan berinisial, TIP (14), AA (14), RLD (13), IP (24), AS (17), SL (17), DVM (15), RP (18), ILH (18) dan TS (16).
 
" Guna keperluan penyelidikan sepuluh remaja itu sedang kita dalami. Karena masih dibawah umur mereka di lakukan pembinaan dan kita kembalikan kepada orang tuanya masing-masing,"ungkap Deprianto.

" Sementara itu TS (18) satu dari sepuluh orang yang di amankan Pol PP berucap, ketika petugas memeriksa kosan, Ia sedang tidur dikamar dengan temannya, "katanya singkat. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda