Usai Sholat Tarawih,Pj Bupati Tebo Aspan Serahkan Bantuan Untuk Masjid Tauladan Sumber Sari - Media Online : www.duasatu.net

Jumat, 24 Maret 2023

Usai Sholat Tarawih,Pj Bupati Tebo Aspan Serahkan Bantuan Untuk Masjid Tauladan Sumber Sari

Pj Bupati Tebo H Aspan,ST serahkan bantuan untuk Masjid Tauladan/foto: redaksi duasatu 

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- 
Pj Bupati Tebo H Aspan dalam sambutannya di Masjid Tauladan Dusun Sumber Sari Kel Tebing Tinggi Kecamatan Tebo Tengah Kab Tebo maaf atas segala kehilafan dalam melaksanakan tugas dan atas nama Pemkab Tebo mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1444 H.

Aspan melanjutkan, berkaitan dengan usulan yang disampaikan masyarakat tadi dari 3 tolong kepada RT dan Lurah di perioritaskan 2 dari 3 itu akan kami kabulkan dalam APBD Perubahan 2023 nanti, "ungkapnya, Jum'at (24/3/2023).

Selain itu Aspan juga mengimbau dan mohon untuk berhati-hati jangan sampai terprovokasi oleh beberapa isu-isu yang menyesatkan karena kita sedang memasuki tahun politik,"pintanya.

Disela-sela sambutan Aspan sampaikan beberapa pembangunan wajah kota Tebo seperti renovasi makam dan tugu Sultan Thaha Saifuddin Muara Tebo.

" Kemudian pedestrian dibeberapa jalan protokol atau jalan lintas Sumatera yang akan dilaksanakan tahun ini dan pasar Bungur yang berada ibukota Kabupaten seperti layaknya pasar desa akan di lakukan pemugaran melalui Kementerian perdagangan dan Inshaallah di akhir 2023 kita lihat seperti apa kota Tebo yang kita cintai ini oleh karena itu kami mohon doa dan dukungannya.

Usai menyampaikan sambutannya Pj Bupati Tebo H Aspan, menyerahkan bantuan untuk Masjid Tauladan Sumber Sari Kel Tebing Tinggi Kecamatan Tebo Tengah Kab Tebo Provinsi Jambi, Jum'at (24/3/2023). (RED)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda